Layanan BKPP
INDUSTRI DAN ORGANISASI
INDUSTRI DAN ORGANISASI
Merupakan layanan BKPP yang ditujukan untuk industri dan organisasi untuk melaksanakan kegiatan asesmen, pelatihan dan konseling yang dapat meningkatkan kualitas SDM. Jenis layanan antara lain Review Potensi, Review Potensi dan Kompetensi, Assessment Center, Analisis Jabatan, Pelatihan, Pengembangan Organisasi, Employee Asistance Program (EAP).
Review Potensi
Proses pemeriksaan dan evaluasi terhadap potensi yang dimiliki oleh individu. Hasil review potensi bersifat prediksi dan dapat digunakan untuk tujuan seleksi, promosi, talent pool, transfer (mutasi, rotasi dan demosi), potential mapping, rekomendasi pengembangan individu, serta inventarisasi profil karyawan.
Adapun proses pelaksanaan yang disarankan adalah melalui metode Psikotes dan atau Interview.
Review Potensi dan Kompetensi
Proses pemeriksaan dan evaluasi terhadap potensi dan kemampuan yang dimiliki saat ini (current ability) yang bersifat soft kompetensi. Hasil asesmen dapat mengambarkan profil diri yang komprehensif. Dapat digunakan untuk tujuan seleksi (managerial level), promosi, pemetaan kompetensi dengan jabatan yang di pegang (gap), dan transfer.
Adapun pelaksanaan yang disarankan melalui metode Psikotes, LGD (Leaderless Group Discussion), BEI (Behavioral Event Interview) / CBI (Competency Based Interview), maupun Assessment Center (managerial level).
Assessment Center
Proses pemeriksaan dan penilaian potensi dan kompetensi yang diperluakan untuk menempati suatu posisi atau jabatan. Proses Assesmen dilakukan dengan beragam metode dan teknik evaluasi serta dilakukan oleh beberapa assessor dan diterapkan kepada lebih dari 1 (satu) orang assessee (pegawai yang akan diukur kompetensinya).
Analisis Jabatan
Merupakan bentuk layanan berupa mengumpulkan informasi tentang tugas jabatan, tanggung jawab, keterampilan yang dibutuhkan, hasil, dan lingkungan kerja. Dimana hasilnya berupa deskripsi dan spesifikasi dari jabatan.
Pelatihan
Pelatihan merupakan salah satu program dari People Development yang spesifik memberikan pelayanan peningkatan pengetahuan (knowledge), ketrampilan (skill), Kemampuan (ability), dan berbagai karakteristik pribadi (motivasi, emotional intelligence, social intelligence, personality, kepercayaan diri, asertivitas diri, team building) baik dalam bentuk In Class / Indoor activity maupun Outdoor Activity. Penggunaan berbagai metode belajar disesuaikan dengan tema dan berdasarkan kebutuhan jabatan dan organisasi. Jasa ini termasuk juga melakukan analisis kebutuhan pelatihan (Training Needs Analysis) jika dibutuhkan dan organisasi pengguna jasa menghendakinya.
Pengembangan Organisasi
Pelatihan dengan upaya terencana guna meningkatkan efektivitas dan/atau memungkinkan organisasi untuk mencapai sasaran strategisnya.
Employee Asistance Program (EAP)
Merupakan bentuk layanan yang diberikan perusahaan untuk membantu karyawan dalam mengelola tantangan pekerjaan, maupun mendampingi karyawan yang sedang mengalami masalah (baik individu maupun keluarga). Permasalahan tersebut meliputi; stress kerja, demotivasi, masalah pribadi yang mempengaruhi kinerja, masalah keluarga (perkembangan anak, sekolah anak, divorce, rumah tangga). Layanan dan jasa ini meliputi :
Konseling
Yaitu layanan diberikan secara individu maupun kelompok untuk membantu dan mendampingi karyawan dengan tujuan membantu menemukan solusi dari persoalan psikologis yang ada.
Coaching for leaders
Yaitu layanan diberikan secara individu maupun kelompok untuk membantu karyawan ketika menemui kesulitan dalam masalah pekerjaan dan organisasi.